-->

Kumpulan Pantun Pramuka Sejati Menyambut Hari Pramuka 14 Agustus 2019 Terbaru

Salam Pramuka..

Bagi kalian anak pramuka pasti udah gak asing lagi sama Hari pramuka. Tahukah kalian tanggal berapakah Hari pramuka di peringati? Pada bulan Agustus tepatnya pada tanggal 14 kita sebagai anak indonesia akan memperingati Hari Pramuka. Mengapa disebut hari pramuka? Apa pengaruhnya bagi kita? apakah kalian tahu? Sekilas kita akan bahas hal ini secara singkat dan garis besarnya saja.

Kepramukaan sendiri merupakan proses pendidikan di luar lingkungan sekolah dan di luar lingkungan keluarga sebagai bentuk kegiatan yang menarik, menyenangkan, sehat, teratur, terarah, dan praktis yang dilakukan di alam terbuka dengan Prinsip Dasar Kepramukaan. Banyak anak muda tertarik mengikuti kegiatan pramuka, karena dapat melatih kemandirian.

Metode dalam Kepramukaan, memili sasaran dalam hal pembentukan watak, akhlak, dan budi pekerti luhur. Kepramukaan adalah sistem pendidikan kepanduan yang disesuaikan dengan keadaan, kepentingan, dan perkembangan masyarakat, dan bangsa Indonesia sebagai didikan yang tentunya bermanfaat bagi kemajuan berfikir seseorang terutama anak muda.


Nah, setelah mengetahui secara garis besar tentang pramuka, pada tanggal 14 Agustus tahun 2019 ini kita akan bersama memperingatinya dengan antusias dan tentunya juga dengan semangat yang tinggi. Buat teman-teman yang ingin berbagi pantun Hari Pramuka yang bagus dan keren tapi bingung buatnya, talitashare.com akan bantu kalian. Sebagai berikut merupakan Kumpulan Pantun Hari Pramuka yang keren buat teman-teman semua, yuk simak.

Kumpulan Pantun Menyambut Hari Pramuka 14 Agustus Tahun 2019

Kopi diminum terasa segar
apalagi dinikmati waktu petang
Pramuka menuntun kami untuk belajar
Maka masa depan cerah pasti datang

Ada jagung dimakan burung merpati
Setelah itu terbanglah ke pohon nangka
Pramuka sejati memang harus berempati
Kepada sesama manusia di mana saja

Jalan-jalan ke sebuah kota Tua
Si Nenek jadi gelisah
Kita semua adalah anak pramuka
Pantang Menyerah juga pantang susah

Burung Merpati terbang diatas tanah
Terbang tinggi ke atas awan
Tiga hari semalam kita berkemah
Hidup bersama kawan-kawan

Seekor kerbau sedang makan
Di sampingnya ada seekor sapi
Badan lelah tak dirasakan
Demi jadi pramuka yang sejati

Ada Kupu-kupu dan rama-rama
Hinggap pergi berterbangan
Berlatih untuk saling berbagi bersama
Menjadi seorang pelajar yang toleran

Hari Ulang tahun nyalakan lilin
Makannya roti beli di pasar
Pramuka penggalang harus selalu disiplin
Mengatur waktu untuk selalu belajar

Burung kakak tua hinggap di jendela
Lalu bertengger di atas sebuah kawat
Mari kita semua bertepuk pramuka
Agar berkurang semua lelah dan penat

Kakek baca koran dengan kacamata
Namun sayang lupa meletakkan
Tidur di tenda bersama mengajari kita
Bagaimana indahnya kebersamaan

Jika bingung mari silahkan tanya
Dari pada sesat dijalan
Jadi pramuka itu ada banyak manfaatnya
Mengajari kita arti dan makna persahabatan

Tenda dibuka dengan sebuah tali
Talinya panjang berwarna putih
Pramuka adalah generasi peduli
Senantiasa menolong tanpa pamrih

Ayo Menabung demi masa depan
Jika boros nanti kita rugi sendiri
Menjadi anak pramuka itu menyenangkan
Kita berlatih untuk hidup mandiri

Anak pramuka pasti mandiri
Mandiri juga tahan banting
Salam Pramuka dari teman disini
Jangan mudah terpaling

Uraian diatas merupakan Kumpulan Pantun Menyambut Hari Pramuka Pada Tanggal 14 Agustus 2019. Bagi sobat semua, bisa bagikan pantun tersebut kepada sahabat, kerabat, keluarga dan semua orang. Dengan demikian kita semua dapat menyukseskan Hari Pramuka yang meriah dan istimewa untuk anak Pramuka di seluruh daerah di Indonesia, kita pastikan bahwa Tahun ini akan lebih meriah dibading dengan Tahun sebelumnya.

Bagi kalian yang mau share ke media sosial juga boleh misalnya Facebook, instagram,Twitter, Line, Path, Whatsapp, Messenger dan masih banyak lagi. Sebagai anak pramuka kita semua pasti sangat gembira menyambut pada saat hari tersebut tiba. Terima kasih sudah mampir di talitashare.com. Semoga uraian diatas bermanfaat!

Salam Pramuka.....

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel