10 Aplikasi Desain Rumah terbaik di Android yang gratis
Memiliki rumah idaman adalah impian setiap orang. Mengingat selera setiap orang berbeda beda, Anda tentu ingin merancang desain rumah Anda sendiri. Nah, di jaman modern sekarang ini telah tersedia aplikasi desain rumah terbaik yang bisa diakses melalui Android secara gratis. Walaupun Anda bukanlah seorang arsitek, Aplikasi design rumah yang mudah digunakan ini dapat membantu Anda.
Dulu mungkin untuk merancang sebuah desain rumah, kita hanya bisa mengandalkan contoh design saat browsing di internet atau saran dari arsitek desain. Setelah mendapatkan hasil desain yang cocok kita akan langsung menerapkannya tanpa adanya simulasi terlebih dahulu. Nah, aplikasi desain terbaru yang canggih ini akan membantu Anda merencanakan desain sesuai dengan imajinasi Anda.
Anda bisa mempersiapkan mulai dari desain ukuran rumah, penampakan luar atau halamannya sampai dengan interior rumah. Menarik sekali bukan? Fitur fitur merancang desain rumah juga sangat mudah untuk digunakan. Mari kita kenali satu persatu perangkat terbaik untuk merancang rumah impian Anda hanya dari HP Android atau Smartphone.
10 Aplikasi Desain Rumah terbaik di Android yang gratis
1. Houzz Interior Design Ideas
Houzz Interior Design Ideas merupakan aplikasi desain rumah terbaik pertama yang kita bahas dalam daftar ini. Pernahkah Anda mendengar atau bahkan menggunakannya sebelumnya? Di Houzz Interior Design Ideas Anda dimungkinkan untuk menggunakan berbagai furnitur pada saat merancang desain rumah Anda. menariknya, jika Anda sudah selesai, hasil rancangan tersebut bisa dibagikan di media sosial.
Apa kelebihan dari aplikasi Houzz Interior Design Ideas? Ada banyak sekali fitur yang bisa digunakan dan kemudaha dan membagikan hasil karya dengan teman teman. Namun, kekuranganny adalah Anda harus menyiapkan ruang yang besar untuk penyimpanan sebab ukuran aplikasi ini cukup besar.
2. Home Design 3D
Anda juga bisa merancang rumah impian Anda menggunakan aplikasi bernama Home Design 3D. Anda bisa mendesain sesuai dengan selera Anda. Namun, untuk bisa menggunakan berbagai fitur premium Anda harus mengupgrade akun terlebih dahulu ke versi yang berbayar.
Keunggulan yang bisa Anda dapatkan dari aplikasi desain ini adalah hasil yang rapi. Namun, untuk kekurangannya adalah tidak dapat diterapkan pada gawai tertentu.
3. Planner 5D
Aplikasi desain rumah yang terkenal karena mudah digunakan adalah Planner 5D. Dimana Anda bisa mendesain rumah pada dua pilihan sudut pandang yakni dua dimensi dan tiga dimensi. Memanfaatkan tiga dimensi pasti akan memberikan pengalaman yang berbeda untuk Anda. Anda bisa merasa seolah olah mendesain secara langsung di lapangan.
4. 3D Small House Design
3D Small House Design adalah salah satu aplikasi desain rumah terbaik yang direkomendasikan untuk Anda. Sesuai dengan namanya aplikasi ini cocok untuk mendesain rumah mungil. Aplikasi ini sangat cocok untuk Anda yang ingin membangun sebuah rumah minimalis. Aplikasi ini memang sangat mudah digunakan tetapi kekurangannya adalah tidak memiliki banyak pilihan fitur.
5. Floor Plan Creator
Selanjutnya ada aplikasi desain rumah yang mengusung nama Floor Plan Creator. Menggunakan aplikasi ini memungkinkan Anda untuk membuat denah rumah Anda sendiri sesuai dengan keinginan secara mudah dan praktis. Keunggulan aplikasi ini salah satunya adalah menyediakan fasilitas atau fitur untuk tur rumah dalam mode tiga dimensi.
6. Home Design 3D: My Dream Home
Aplikasi untuk desain rumah yang satu ini bisa digunakan secara gratis loh. Dimana Anda bisa menggunakan berbagai fitur keren didalamnya. Salah satu fitur 3D yang keren adalah Anda bisa merasakan pengalaman mendesain apartemen. Jadi bisa banget nih, kalau Anda ingin memiliki apartemen impian dengan merancangnya disini. Apalagi fitur fiturnya sangat mudah digunakan.
7. Room Planner
Apabila Anda ingin mendesain rumah secara mendetail, maka Room Planner adalah aplikasi yang cocok yang memungkinkan Anda mendesai bahkan setiap interior. Selain itu, aplikasi design rumah ini telah dikembangkan oleh sebuah perusahaan ternama yakni IKEA. Walaupun demikian, kekurangan aplikasi ini adalah masih kurangnya fitur untuk menjawab kompleksitas rancangan desain.
8. 600+ Minimalis House Modern Design Ideas
Aplikasi desain rumah yang tidak kalah menarik adalah 600+ Minimalis House Modern Design Ideas. Tahukah Anda, aplikasi ini sendiri telah menawarkan lebih dari 600 desain rumah minimalis yang trendi sesuai dengan nama yang diusungnya. Nah, dari ratusan desain tersebut Anda bisa memodifikasi secara bebas sesuai dengan keinginan dan imajinasi Anda.
9. House Plan Design
Berikutnya aplikasi desain rumah hunian yang canggih adalah House Plan Design. Disini Anda bisa merancang desain eksterior dan interiornya dengan mudah dan praktis. Anda bisa menggunakannya dengan baik, meskipun Anda sendiri bukanlah seorang arsitek. Keunggulan dari House Plan Design adalah Anda bisa merancang secara detail desainnya dan puluhan template juga bisa Anda modifikasi.
10. Room Creator Interior Design
Aplikasi yang tidak kalah menyajikan fitur dan kemudahan untuk menggunakannya adalah Room Creator Interior Design. Pada saat pertama kali mendesain, Anda akan diperhadapkan dengan sebuah ruang kosong. Nah, untuk mulai mendekorasi Anda hanya perlu melakukan drag dan drop berbagai fasilitas dan fitur yang bisa Anda pilih secara gratis dan bebas.
Uraian diatas adalah informasi selengkapnya yang membahas tentang daftar aplikasi desain rumah terbaik yang bisa digunakan tanpa biaya alias gratis hanya melalui Handphone Android atau Smartphone Anda saja. Anda bisa mengunduh atau download dengan mudah dan cepat di Google play store atau Apps Store di ponsel Anda secara cuma cuma.
Beberapa aplikasi desain rumah terbaik yang sudah kita bahas memiliki kelebihan dan kelemahannya masing masing. Jadi diharapkan Anda bijak memilih salah satu aplikasi yang paling cocok dan sesuai dengan kebutuhan. Daftar tersebut bukan disusun berdasarkan peringkat terbaik, jadi Anda bisa punya lebih banyak referensi dan rekomendasi aplikasi desain rumah terbaik. Semoga bermanfaat.