-->

Cara Membuat HP Android menjadi Kamera Webcam untuk Zoom di PC

Kamera menjadi salah satu perangkat teknologi yang sangat dibutuhkan di jaman milenial sekarang. Perannya memang sangat bermanfaat untuk berbagai kegiatan. Selain untuk berfoto, jenis kamera Webcam digunakan untuk melakukan video call seperti zoom di PC Laptop atau Komputer. Tapi bagaimana kalau kita mau menggunakan HP Android menjadi kamera Webcam untuk zoom di PC? Bagaimana caranya?

Saat ini memang harga kamera Webcam terbaru sudah tersedia dari yang paling murah sampai dengan yang paling mahal. Namun, bagi Anda yang tidak ingin mengeluarkan biaya untuk meggunakan kamera yang jernih dan bagus sama ngezoom, bisa memanfaatkan kamera HP Android atau Smartphone yang saat ini sudah dirancang dengan kamera berspesifikasi canggih dan keren.

Ya, kalau Anda menggunakan komputer untuk video meeting zoom memang kamera webcam adalah hal yang wajib dimiliki. Nah, laptop juga meskipun memiliki kamera bawaan namun beberapa diantaranya tidak memadai. Misalnya kamera laptop kabur, blur, tidak jelas, bahkan sangat jelek sehingga kita tidak bisa Nampak cantik di layar kamera zoom.

Jangan khawatir, tidak mengharuskan Anda untuk membeli kamera webcam, coba manfaatkan saja kamera ponsel atau handphone Anda sebagai kamera webcam untuk zoom di pc komputer maupun laptop dengan langkah langkah cara berikut ini. Yuk simak.

Cara Membuat HP Android menjadi Kamera Webcam untuk Zoom di PC


1. Menggunakan Aplikasi ivCam

Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah memanfaatkan aplikasi Bernama ivCam untuk membuat HP Android atau Smartphone Anda bisa menjadi kamera untuk zoom di PC. Cukup dengan tersambung melalui jaringan Wifi, maka aplikasi ini secara otomatis bisa mengubah kamera HP Anda menjadi kamera PC. Namun, untuk bisa menggunakannya, tentu Anda harus mendownload dan menginstalnya terlebih dahulu.

Sebenarnya tidak hanya melalui jaringan wifi, aplikasi ini juga dengan mudah digunakan dengan mengkoneksikannya melalui kabel USB loh. Jadi Anda tidak perlu khawatir jika tidak menggunakan jaringan Wifi. Aplikasi ini juga bisa digunakan baik oleh pengguna IOS maupun Android.

2. Droidcam

Berikutnya ada Droidcam yang juga merupakan aplikasi yang bisa membantu Anda untuk menjadikan kamera HP sebagai kamera webcam yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Mungkin beberapa orang sudah tidak asing lagi dengan aplikasi ini atau bahkan sudah pernah menggunakannya sebab aplikasi ini sendiri sudah dikembangkan cukup lama. Tidak heran kalau tampilan antarmuka nya relatif tidak sebagus aplikasi lainnya.

Namun meskipun demikian, jangan salah Droidcam tetap menjadi aplikasi favorit untuk mengubah kamera Andorid menjadi kamera Webcam. Fitur fitur yang ada dalam Droidcam juga sangat mudah digunakan. Anda bisa memilih untuk mengkoneksikan melalui USB atau jaringan Wifi.

3. IP Webcam

Sudah pernnah menggunakan IP Webcam sebelumnya? Ya, kegunaannya sesuai dengan pembahasan kita kali ini yaitu untuk mengubah kamera HP Android menjadi kamera untuk ngezoom atau video call melalui PC Komputer maupun laptop. Meski sudah lama seperti DroidCam, aplikasi ini masih menjadi alternatif yang patut untuk digunakan. Yang menarik dari aplikasi ini adalah dapat digunakan untuk mengkoneksikan Android ke laptop dengan sistem operasi Linux loh.

4. EpocCam

EpocCam adalah aplikasi yang tidak kalah bisa membantu dalam mengubah kamera Android menjadi Webcam. Fungsi dan fitur yang disediakan hampir sama dengan aplikasi lainnya. Khususnya jika Anda adalah pengguna MacOS. Aplikasi Bernama EpocCam ini telah didukung dengan berbagai sistem operasi baik untuk HP Android, IOS dan lain sebagainya. Bahkan bisa digunakan untuk Windows dan MacOS bagi PC atau laptop. Menarik bukan?

Demikianlah informasi update yang mengulas cara membuat HP Android menjadi Kamera Webcam untuk zoom di PC yang bisa Anda ketahui. Mudah dipraktekkan bukan? Ya, Anda cukup menggunakan bantuan dari aplikasi kamera lain yang memungkinkan Anda untuk menggunakan HP Android atau Smartphone sebagai kamera untuk video call bersama keluarga, teman, kerabat dan lain lain di zoom.

Tidak hanya zoom, cara membuat HP Android menjadi kamera Webcam bisa digunakan untuk aplikasi video meeting yang begitu terkenal sekarang di masa masa pandemic. Sebut saja beberapa diantaranya adalah Skype, google meet, Google Hangouts atau melalui media sosial Whatsapp (Wa), Instagram (IG), Facebook (FB), dan masih banyak lagi yang lainnya. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel